Iklan Wiro Sableng naik Satria
Grendaseba.com- Di mulai pada tahun 1997, Suzuki sebagai brand motor ternama di Indonesia merilis bebek Sport dengan platform Underbone, atau lebih di kenal motor bebek jalanan di Indonesia, Suzuki merupakan motor bebek pertama di Indonesia 120cc 2 Tak.
Penyegaran ke dua tepatnya di tahun 1998, Suzuki melakukan penyegaran untuk bebek sport nya, melalui tagline "Bukan Bebek Biasa" Suzuki Satria di tambah huruf R dengan membenampakan kopling manual asli, dan transmisi 6 percepatan untuk motor ini.
Pada tahun 2000, Penyegaran kembali di lakukan, rangka dan mesin masih mengandalkan satria yang sama, hanya saja revisi kali ini Suzuki membenamkan double disk brake, untuk piranti Cie..ttt.nya.
Di tahun 2003/2004 ini Satria mendapatkan baju baru, alias design Body baru, untuk rangka dan mesin masih tidak ada perubahan, Mung kesinge tok. untuk perubahan Body ini waktu edarnya tidak begitu lama karna setahun kemudian tahta Nama Satria di turunkan ke Sang Rider, siapa lagi kalau bukan Satria FU
Di tahun ini, Suzuki bukan lagi me revisi, karna hanya nama Suzuki satrianya aja yang sama, Barangnya bukan lagi, disini Suzuki melakukan terobosan dengan mengubah Suzuki Raider Versi Thailand untuk kemudian di beri nama Satria F150, Versi CBU Utuh dari sononya hanya di rubah beberapa dan di sesuaikan dengan kondisi di Indonesia, hasilnya respon yang sangat hebat, malahan dulu beberapa diler di kota kota besar sempat mengalami kekosongan stock.
Karna Respon Yang Membludak untuk produk satria ini akhirnya Suzuki meng CKD kan atau me lokalkan untuk produksi satria, sekaligus merevisi beberapa bagian. Perubahan terlihat di lampu depan dan knalpot untuk mendukung standar Emisi Gas Buang EURO.
Mengusung Konsep "Berani Beda" Di tahun 2011 Satria kembali mendapat penyegaran melalui striping fenomenal "Striping Jablay" kita sebutnya, karna ada gambar bentuk cewek di bagian body samping kiri kanan di sana.
Tahun 2013, Suzuki melakukan penyegaran untuk suzuki satria hanya dari sisi permainan warna dan sticker. Peminat suzuki Satria bukan hanya dari kalangan Kaum adam saja, hal ini di buktikan merilis Satria warna Pink yang identik dengan warna kaum Hawa. dan warana warna Limeited edition juga di hadirkan di tahun ini. Warna Ini tidak beredar lama, karna di tahun yang sama Suzuki kemabli melakukan Revisi untuk Satria
Merayakan 1 Juta Unit produksi Suzuki satria, pada tahun 2013 suzuki melakukan revisi Major, hal ini terlihat dari penggunaan lampu yang melambangkan Muka Burung Elang, hadir juga warna warna lainnya di luar dari edisi spesial 1 Juta Unit ini
Tepat di Bulan Februari tahun 2016, Suzuki Merilis Variant baru yang sampai saat ini beredar di diler diler Perubahan Terjadi dari sisi Mesin yang menggunakan sistim Injeksi, Sudah banyak yang membicarakakn jadi saya sudahi dulu ya nulis Blog yang ga karu karuan ini Cape, ini di bawah ada Link yang menceritakan Perubahan dalam bentuk Video, kalau males baca nonton aja langsung (grendaseba.com)
No comments:
Post a Comment